Rajawaliborneo.com. Sintang, Kalimantan Barat – Untuk mengantisipasi penyalahgunaan dan kecurangan pada penyaluran BBM, Pertamina Patraniga dan Dinas Metrologi Kabupaten Sintang melakukan pengecekan di SPBU untuk mengantisipasi arus mudik lebaran
di pimpin langsung oleh pihak PERTAMINA Bpk Agung Dwi Hanggara bersama Bpk A,M.Hendry, melakukan pengecekan kualitas BBM di SPBU di wilayah Kabupaten Sintang, Kamis 4 April 2024.
Dalam pengecekan tersebut, Pengurus SPBU juga bekerja sama dengan Unit Pelayanan Teknis (UPT) Legal Metrologi Kabupaten Sintang.
“Saat dikonfirmasi melalui PERTAMINA Bpk Agung Dwi Hanggara mengatakan, sidak pengecekan itu berlangsung di sejumlah di SPBU 64.786.14 Aminperkasa SPBU 64.786.12, dan SPBU 64.786 .01
Melawi Timur, serta SPBU lain yang di Kabupaten Sintang,” ujar Agung Dwi Hanggara. Dalam kegiatan ini pertamina bersama dengan dinas metrologi menjaga kualitas dan kuantitas produk di SPBU tepat mutu dan tepat jumlah.
“Di tempat yang sama, A,M.Hendry pada saat melakukan sidak di SPBU 64.786 .01Melawi Timur, juga menjelaskan dalam kunjungan sidak pihak Pertamina di SPBU ini, sangat baik sambil mengantisipasi potensi kecurangan yang mungkin terjadi oleh pihak-pihak yang terlibat dalam operasional SPBU,” Ucapnya.
Petugas Pertamina Metrologi juga melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap fasilitas dan infrastruktur di SPBU, bahkan termasuk mesin-mesin penyalur BBM dan sistem pengukuran.
“Masih, menurut A,M.Hendry, di setiap aspek dari proses pengisian BBM diperiksa dengan cermat untuk memastikan tidak adanya penyimpangan,” jelasnya.
Tim Pihak Pertamina dan dinas Metrologi telah melakukan sejumlah pemeriksaan, di antaranya verifikasi terhadap alat ukur di SPBU untuk memastikan ketepatan dan keakuratan pengukuran. Langkah ini diambil untuk melindungi konsumen dari kerugian akibat pengisian BBM yang tidak sesuai dengan standar,” Pungkasnya.
Redaksi.